Driyono Resmi Berstatus Tersangka Atas Diduga Kasus Suap

873 views
Mantratoto

Driyono Resmi Berstatus Tersangka Dugaan Kasus Suap Skor Bola

IndoharianDriyono Resmi Berstatus Tersangka Satgas Anti mafia Bola telah menetapkan Plt Ketua Umum PSSI Joko Driyono sebagai tersangka dalam kasus pengaturan skor . Penetapan Joko Driyono sebagai tersangka pun memaksa PSSI untuk segera menggelar rapat darurat.

Hal itu telah disampaikan salah satu anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI Yoyok Sukawi. Namun, Yoyok masih menunggu laporan dari tim Satgas Anti mafia Bola.

“Tentu kita akan agendakan emergency meeting segera untuk menentukan langkah selanjutnya. Agenda emergency meeting segera saya usulkan apabila betul ketum jadi tersangka,” kata Yoyok saat dihubungi wartawan, Jumat 15 Februari 2019.

Yoyok menambahkan belum bisa banyak berkomentar banyak terkait status Joko Driyono yang kini telah jadi tersangka. Sebagai anggota Exco PSSI, Yoyok akan mempelajari statuta yang ada.

“Untuk status ketum di PSSI setelah ditetapkan jadi tersangka, saya tidak bisa jawab secara pribadi, akan saya pelajari statuta lebih detail baru bisa menjawab. Lebih baik tunggu rilis resmi Exco,” pungkasnya.

Penetapan status tersangka kepada Joko Driyono dilakukan setelah Satgas Anti mafia Bola melakukan penggeledahan di apartemen dan kantor Joko Driyono. Dari penggeledaan tersebut, sejumlah barang disita Satgas Anti mafia Bola. Diantaranya laptop, telepon seluler, bukti transfer, dan dokumen-dokumen yang terkait dengan penyelenggaraan pertandingan sepak bola di Tanah Air.

Dengan ditetapkannya Joko Driyono sebagai tersangka, total sudah 12 orang yang telah menjadi tersangka kasus pengaturan skor. Sebelumnya Satgas Antimafia Bola sudah menetapkan 11 orang tersangka, dengan rincian tujuh tersangka sudah diamankan dan empat lainnya berstatus buron.

“Sudah ditetapkan (tersangka), dan dicegah untuk bepergian ke luar negeri,” ujar Argo kepada awak media, hari ini.

Argo menambahkan, bahwa pihak kepolisian juga telah melayangkan surat pencegahan ke Ditjen Imigrasi Kemenkumham. “Surat pencegahan untuk Joko Driyono yang dikirim ke Imigrasi hari ini Jumat 15 Februari 2019,” ujar Argo. Driyono Resmi Berstatus Tersangka.

SIMAK JUGA Berita Harian Lainnya
Daftar Menteri Prabowo Bocor Jika Dia Jadi Presiden
Sandiaga Jenguk Ahmad Dhani, Ahmad Dhani Terus Tersenyum
Terkait Penganiayaan KPK, Sekda Papua Ditangkap Bareskrim

Adapun memang, sebelumnya pihak kepolisian telah melakukan penggeledahan terhadap apartemen Joko yang ada di Apartemen Taman Rasuna, tower 9 lantai 18 unit 0918 C, Jalan Taman Rasuna Selatan, Menteng Atas, Setiabudi, Jakarta Selatan.

Tak hanya itu, penyidik juga memeriksa ruang kerja Joko di Kantor PSSI, Tanah Abang, Jakarta Pusat kemarin. Dalam operasi itu, polisi mengamankan sejumlah dokumen yang menjadi barang bukti keterlibatan Joko Driyono dalam kasus dalam dunia sepakbola di Indonesia.
Driyono Resmi Berstatus Tersangka.

Sumber : Indoharian | Berita Harian Indonesia Terbaru dan Terupdate

aktor aktris Alam dan Entertainment News Berita Dunia Terbaru Berita hari ini Berita Indonesia Terbaru Berita Terkini berita terupdate Driyono Resmi Berstatus Tersangka Foto Indoharian kesehatan kriminal kuliner kuliner Alam dan Entertainment News kulinerAlam dan Entertainment News news olahraga otomotif Politik teknologi Terupdate serta Analisis dari INDOHARIAN.com Ulasan Teknologi Video wisata

Author: 
    author

    Related Post

    Leave a reply