KPK Temukan Tanda Terima Satu Miliar Dari Setnov, Setnov Gelagapan

1374 views
Mantratoto

KPK Temukan Bukti Tanda Terima Satu Miliar Dari Setnov Kepada Made Oka Masagung

Alam dan Entertainment News ,Berita Dunia Terbaru ,Berita hari ini ,Berita Indonesia Terbaru ,Berita Terkini ,berita terupdate Foto ,Indoharian kesehatan ,Politik ,Terupdate serta Analisis dari INDOHARIAN.com ,Ulasan Teknologi ,Video

KPK Temukan Bukti Tanda Terima Satu Miliar Dari Setnov Kepada Made Oka Masagung

 

IndoHarian – Jaksa Penuntut Umum pada Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) memiliki bukti kuat berupa tanda terima satu miliar dari Ketua DPR RI Setya Novanto kepada pemilik Delta Energy Investment Made Oka Masagung.

Bukti kuat tersebut terungkap saat persidangan lanjutan perkara korupsi e-KTP tahun anggaran tahun 2011-2013 terdakwa Andi Agustinus alias Andi Narogong di Pengadilan Negeri Tindak Pidana Korupsi, Jakarta, pada hari Jumat (10/11/2017).

“Bapak dapat jelaskan ada tanda terima terima uang dari Setya Novanto untuk Bapak Oka sebesar 1 miliar. Ada tanda tangan Bapak?” tanya jaksa KPK Abdul Basir tertuju kepada Oka.

“Itu kan asli saya tidak kasih ke dia, karena dia enggak kasih (uang) ke saya,” jawab Oka.

Maksud Oka adalah uang tersebut tanda terima tersebut masih berada pada dirinya.

Dia juga mengakui bahwa tanda tangan tersebut adalah asli.

SIMAK JUGA Berita Harian Lainnya
Pimpinan KPK Dilaporkan Oleh Kuasa Hukum Setya Novanto ke Bareskrim
Keakraban Jokowi dan Anies Terlihat saat Moment-moment Ini
Gara-gara Bapak Upah Murah, Ratusan Aktivis Buruh Unjuk Rasa

Tanda terima tersebut ia tidak serahkan kepada Setya Novanto karena Novanto tak memberikan uang tersebut kepada dirinya.

“Tidak dikirim. Makanya saya pegang tanda terima satu miliar aslinya. Di kantong saya Pak ,” jawab dia.

Keberadaan uang tersebut masih menjadi misteri. Pasalnya, Oka mengatakan dirinya tak memiliki hubungan bisnis atau tagih menagih uang dengan Ketua DPR RI.

Oka mengungkapkan sudah mengenal Novanto sejak lama saat di Kosgoro, ormas yg terafiliasi dengan Partai Golkar.

Saat itu, dia dibawa oleh Politikus Golkar Hayono Isman. Hubungan ternyata baru terjalin dekat ketika Novanto menjadi direktur di PT Gunung Agung, Perusahaan tersebut dulunya adalah milik Made Oka namun dijual kepada PT Kosgoro.

Walau sudah dijual, Made Oka masih menjabat sebagai komisaris. Oka mengatakan ia tetap bersilaturahmi dengan Setya Novanto.

Bahkan, Oka tetap bertemu dengan Setya Novanto walau Novanto sudah berkarir di DPR RI. Oka mengingat pertemuan terakhirnya adalah ketika ia berkunjung ke rumah Novanto sekitar dua atau tiga tahun silam.

Keterangan tersebut bertolak belakang dengan keterangan dari Novanto pada persidangan minggu lalu. Ketua umum Partai Golkar itu menuturkan terakhir bertemu dengan Made Oka puluhan tahun yang lalu. KPK Temukan Tanda Terima Satu Miliar Dari Setnov, Setnov Gelagapan.

Sumber : Indoharian | Berita Harian Indonesia Terbaru dan Terupdate

aktor aktris Alam dan Entertainment News Berita Dunia Terbaru Berita hari ini Berita Indonesia Terbaru Berita Terkini berita terupdate Foto Indoharian kesehatan kriminal kuliner news olahraga otomotif Politik Tanda Terima Satu Miliar teknologi Terupdate serta Analisis dari INDOHARIAN.com Ulasan Teknologi Video wisata

Author: 
    author

    Related Post

    Leave a reply