Gempa Bumi Osaka Berkekuatan 6 SR Terjadi Tadi Pagi Dan Menelan Korban Jiwa
IndoHarian – Gempa Bumi Di Osaka yang berkekuatan 6 SR (skala ritcher) terjadi tadi pagi dan menelan korban jiwa.
Gempa tersebut termasuk gempa besar, meskipun tidak adanya tsunami, semua televisi dan radio Jepang mengumumkan untuk berhati-hati kepada semua orang akan adanya gempa susulan serta gempa di lokasi tempat lain di Jepang.
Selain beberapa tembok rumah rubuh, kabel-kabel di jalanan ada yang putus, bagian penutup rumah rusak beserta engselnya, barang-barang terjatuh dari rak, hingga kereta api cepat shinkansen juga ikut berhenti satu jam menunggu tanda aman dari kontrol pusat. Gempa Bumi Di Osaka juga menelan korban jiwa.
Di Takatsuki Osaka, diduga gara-gara gas bocor dan meledak sebuah rumah mengalami kebakaran. Hingga jam 10 pagi pun kebakaran tersebut masih belum juga dapat dipadamkan.
Masih di daerah yang sama Takatsuki, seorang gadis kecil berumur 9 tahun meninggal dunia setelah tertimpa tembok yang runtuh. Polisi masih terus menangani kasus tersebut hingga kini.
Yang lainnya adalah seorang kakek berumur 80 tahunan dinyatakan meninggal dunia setelah tertimpa tembok yang runtuh yang sebelumnya terperangkap karena tertimpa rak buku di kediamannya sendiri.
Selanjutnya di Osaka dua warga Jepang mengalami koma akibat terpukul benda berat yang menimpa mereka saat gempa terjadi pada daerah Osaka bagian Utara.
Kedua korban yang koma tersebut sekarang berada di rumah sakit umum Osaka.
Keretakan jalanan pun terjadi di beberapa tempat dan kereta api mulai berjalan secara perlahan-lahan.
SIMAK JUGA Berita Harian Lainnya |
Sandi Kerahkan Pawang Buaya, Ini Alasannya |
APA?? Kasus Sukmawati Disetop Juga?!?! Begini Tanggapan Gerindra… |
Beginilah Cara Wapres Kenali Warga |
Ketika gempa terjadi semua kereta api pun berhenti dan para penumpang diturunkan dari kereta dan berjalan kaki di rel kereta menuju stasiun kereta terdekat, stasiun Kyobashi.
Sementara itu beberapa warga Indonesia yang berada di Osaka mengungkapkan semuanya berada dalam keadaan selamat saat ini. Hanya saja di dalam rumah sedikit agak kacau balau dikarenakan barang-barang berjatuhan dari rak tingginya.
Konbini (toko serba ada) banyak yang berantakan dikarenakan barang-barang jualannya berjatuhan dari rak jualannya.
Papan panel petunjuk pada platform stasiun kereta api Osaka pun miring lepas salah satu bagiannya diakibatkan goncangan Gempa Bumi Di Osaka tadi pagi.
Sumber : Indoharian | Berita Harian Indonesia Terbaru dan Terupdate
aktor aktris Alam dan Entertainment News Berita Dunia Terbaru Berita hari ini Berita Indonesia Terbaru Berita Terkini berita terupdate Foto Gempa Bumi Di Osaka Indoharian kesehatan kriminal kuliner news olahraga otomotif Politik teknologi Terupdate serta Analisis dari INDOHARIAN.com Ulasan Teknologi Video wisata