Ruhut Sitompul Membalas Pernyataan Dendam Megawati Oleh Andi Arief Wasekjen Partai Demokrat
IndoHarian.com – Politikus PDI Perjuangan Ruhut Sitompul menyindir Wasekjen Partai Demokrat Andi Arief soal ‘Dendam Megawati’ karena AHY tidak masuk dalam Menteri 2019-2024.
Melalui Akun Twitter pribadinya, Ruhut meminta kepada Andi Arief untuk tidak sensitif menanggapi keputusan yang telah ditetapkan Presiden Jokowi.
Apalagi sebelumnya, Andi Arief sempat mengaitkan hal tersebut dengan dendam Ketum PDI Perjuangan yang turun temurun ke anak Susilo Bambang Yudhoyono (SBY). Menurut pendapat Ruhut, hal tersebut tidak pantas untuk diucapkan.
“Andi Arief sudahlah nggak usah sensitif begitu karena AHY tidak jadi pembantu Presiden RI, apalagi Ibu Megawati Presiden ke-5 yang disalahi itu sangat tidak baik,” cuit Ruhut Sitompul, Minggu (27/10/2019).
Ruhut Sitompul justru meminta kepada Partai Demokrat untuk melakukan intropeksi diri, setelah AHY tak terpilih sebagai salah satu Menteri Kabinet Indonesia Maju periode 2019-2024.
Lebih lanjut, ia pun menyarankan agar SBY segera berbenah intern partainya dengan menindak para kader yang dinilainya merugikan.
“Partai Demokrat harus berkaca kenapa itu terjadi, Pak SBY segeralah berbenah dengan partainya. Buang benalu-benalu di PD. Merdekam,” ucap Ruhut.
SIMAK JUGA Berita Harian Lainnya |
Obrolan hangat Prabowo Paloh |
Susi Pudjiastuti pulang kampung |
mengenal Angela Tanoesoedibjo |
Sebelumnya diketahui lewat postingan Twitter pada hari Sabtu (26/10/2019), Andi Arief katakan bahwa Mega masih menyimpan dendam pada SBY.
Bahkan dendam tersebut turun ke anak SBY, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY). Dugaannya terkait komposisi menteri di Kabinet Indonesia Maju dimana AHY tak mendapat jatah.
“Awalnya saya menduga bahwa dendam Ibu Megawati itu hanya pada Pak @SBYudhoyono, ternyata juga ke anaknya @AgusYudhoyono. Tadinya saya melihat Pak Jokowi mampu meredam ketegangan dan dendam ini, rupanya belum mampu,” cuit Andi Arief.
Andi Arief memaklumi jika dugaannya tersebut benar. Sebab Demokrat sangat melekat dengan SBY dan AHY turut dirseret dalam permasalahan politik antara SBY dan Megawati.
“@AgusYudhoyono tidak pernah merencanakan hidupnya sebagai anak @SBYudhoyono, itu takdir sejarah. Karena itu dendam Ibu Megawati hingga ke anak cucu SBY adalah dendam pada takdir,” tulis Andi dalam akun Twitter pribadinya.
Sumber : Suara
Berita Dunia Terbaru Berita hari ini Berita Indonesia Terbaru Berita Terkini berita terupdate Dendam Megawati Indoharian news Politik Terupdate serta Analisis dari INDOHARIAN.com