Kiai Said Masuk Bursa Pendamping Jokowi, Bagaimana Sosok Kiai Said?

1011 views
Mantratoto

Siapa Saja Bisa Menjadi Pendamping Jokowi di Pilpres 2019, Asalkan Cocok Dengan Pak Jokowi

Alam dan Entertainment News, Berita Dunia Terbaru, Berita hari ini, Berita Indonesia Terbaru, Berita Terkini, berita terupdate, Foto, Indoharian, kesehatan, Politik, Terupdate serta Analisis dari INDOHARIAN.com, Ulasan Teknologi, Video

Indoharian – Kiai Said Masuk Bursa Pendamping Jokowi, Bagaimana Sosok Kiai Said?

 

Indoharian – Setelah Joko Widodo resmi direkomendasikan kembali oleh Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan sebagai calon presiden di Pilpres 2019, baik partai politik maupun organisasi kemasyarakatan berlomba untuk dapat mendampingi beliau, siapakah yang akan menjadi Pendamping Jokowi?

Muncul dorongan kepada nama Ketua Umum Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) Said Aqil Siroh yang digadang-gadangkan warga Nahdliyin layak mendampingi Jokowi sebagai calon wakil presiden.

Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan sebagai partai politik pengusung Joko Widodo dalam PIlpres 2019 membuka diri bagi siapapun tokoh terbaik bagsa yang ingin menjadi calon wakil presiden (cawapres).

SIMAK JUGA Berita Harian Lainnya
Siapakah Cawapres Jokowi di Pilpres 2019???
Jokowi Beri Apresiasi Film Indonesia, Seperti Apa Film Itu???
24 Makanan Jepang Terlezat Yang Wajib Anda Coba

 

“Pintu kami terbuka lebar, seluas samudra dan setinggi langit, karena sejatinya semua orang masuk dalam radar penjaringan kami, tanpa membedakan latar belakang agama, pendidikan, profesi, semua bisa menjadi Pendamping Jokowi,” ungkap politikus Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan Arteria Dahlan saat di konfirmasi di Jakarta.

Anggota Komisi III Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia ini mengatakan, tak bakal ada perbedaan dan diskriminasi.

Menurutnya, semua warga negara berpotensi untuk diusung, dengan prinsip kesetaraan dan non diskriminatif.

“Terutama yang bersangkutan cocok dengan Pak Jokowi, bisa mengisi ruang yang kosong, jadi saling melengkapi, utamanya pak Jokowi nyaman, mempunyai visi yang sama serta bisa diajak bekerja sama dalam suka mau pun duka, serta bisa diterima oleh rakyat. Intinya bisa hadir sebagai penguatan,” ujar Arteria Dahlan.

Saat ditanya soal sosok Kiai Said, Arteria Dahlan menilai beliau bukan hanya tokoh bangsa tapi juga aset bangsa.

“Beliau aset bangsa, ulama pejuang, beliau potret pemimpin Islam yang kekinian, pemikir Islam modern yang pengaruhnya sangat mendunia, mungkin saja beliau cocok menjadi Pendamping Jokowi,” tutur Arteria Dahlan.

Sumber : Indoharian | Berita Harian Indonesia Terbaru dan Terupdate

Alam dan Entertainment News Berita Dunia Terbaru Berita hari ini Berita Indonesia Terbaru Berita Terkini berita terupdate Foto Indoharian kesehatan Pendamping Jokowi Politik Terupdate serta Analisis dari INDOHARIAN.com Ulasan Teknologi Video

Author: 
    author

    Related Post

    Leave a reply