Ridwan Kamil Menanggapi Isu Tindak Kriminal Begal

244 views
Mantratoto

Ridwan Kamil Perkuat Koordinasi Tingkatkan Keamanan Atas Tindak Kriminal Begal

Berita Dunia Terbaru, Berita hari ini, Berita Indonesia Terbaru, Berita Terkini, berita terupdate, Indoharian, news, Politik, Terkini, Terupdate serta Analisis dari INDOHARIAN.com

Ridwan Kamil Menanggapi Isu Tindak Kriminal Begal

Indoharian – Gubernur Jawa Barat yang bernama Ridwan Kamil menanggapi isu soal maraknya tindak kriminal begal yang sering terjadi belakangan ini di sejumlah wilayah di Jawa barat. Ia kemudian memperkuat koordinasi dengan pemangku kebijakan terkait untuk bisa meningkatkan keamanan.

“Saya akan terus untuk mengoordinasikan keamanan di wilayah Depok, Bekasi, Pangandaran, Tasikmalaya, dan Garut yang sempat ramai tindak kriminal begal, termasuk juga di Bandung,” ucap Ridwan Kamil pada saat menghadiri acara Perayaan Natal Bersama TNI, Polri, dan PNS Tahun 2022 Se-Wilayah Korgatap II/Bandung di Gedung Graha Tirta Siliwangi, Kota Bandung, hari Kamis (12/1/2023).

SIMAK JUGA Berita Harian Lainnya
Permintaan Klub Moge Boleh Masuk Tol Karena Sudah Bayar Pajak Gede
Yusril Didukung Jadi Capres Oleh Jokowi Asalkan..
China Tangguhkan Visa Warga Korsel Dan Jepang

Selain itu, Ridwan Kamil juga mengimbau kepada warga Jabar untuk bisa menghidupkan kembali aktivitas ronda malam dan menggencarkan siskamling sehingga dapat untuk menekan tindakan kriminalitas. Warga juga diimbau untuk segera bisa melaporkan jika melihat ada hal-hal yang mencurigakan di lingkungannya karena suatu ketertiban dan keamanan bukan saja hanya tugas negara, melainkan juga merupakan tugas bersama seluruh masyarakat.

“Rajin untuk melaporkan, mengamati gerak-gerik yang mencurigakan dan lain sebagainya. Keamanan, ketertiban, dan kebersihan bukan hanya suatu tugas negara. Itu merupakan tugas kita bersama. Jadi siskamling mudah-mudahan menjadi salah satu solusi dalam hal preventif,” ujar dia.

Dalam kesempatan tersebut, Ridwan Kamil mengapresiasi peran TNI/Polri dalam menjaga keamanan dan kondusivitas di wilayah Jabar. “Saya mengapresiasi perayaan Natal 2022 betul-betul 100 persen bisa kondusif berkat beliau-beliau yang bertugas (TNI/Polri), walaupun sebenarnya punya hak untuk beribadah,” ujarnya.

Menyambut tahun 2023 yang merupakan tahun politik, Emil, sapaan akrab Ridwan Kamil mengimbau untuk bisa memperketat keamanan dan penambahan tenaga baik dari segi kualitas dan kuantitas. “Menjelang pemilu (2024) ini harus tetap bisa aman dan kondusif. Jadi memang perlu ekstra, harus sigap bersiaga dibantu oleh beliau-beliau dari TNI dan Polri,” cetusnya.

Terkait Ridwan Kamil memperkuat koordinasi tingkatkan keamanan atas tindak kriminal begal, Emil pun berharap Jawa Barat bisa menjadi percontohan sebagai daerah yang aman dan kondusif di tahun politik, seperti yang terlihat dari kondusivitas pada perayaan Natal dan Tahun Baru 2023. “Saya titip pesan agar Jabar menjadi percontohan sebagai daerah yang penduduknya besar, tapi kondisi sosial politik menjelang pemilu ini aman. Kita jaga nikmat Tuhan yang namanya kondusivitas,” tuturnya.

sumber : liputan6

Berita Dunia Terbaru Berita hari ini Berita Indonesia Terbaru Berita Terkini berita terupdate Indoharian news Politik Terkini Terupdate serta Analisis dari INDOHARIAN.com

Author: 
    author

    Related Post

    Leave a reply