Pengamat: Kebersamaan Jokowi Dengan Ganjar Di Sebutkan Hanya Pura-Pura
Indoharian – Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo tampak akrab saat mendampingi Presiden Joko Widodo (Jokowi) berkegiatan di Solo dan juga di Boyolali usai heboh Piala Dunia (Pildun) U-20 yang diketahui telah batal untuk digelar di Tanah Air. Beberapa foto Kebersamaan Jokowi Dengan Ganjar terlihat di media sosial milik Ganjar.
Terlihat dalam akun Instagram pribadi milik Ganjar, dirinya terlihat memposting 9 momen kebersamaannya dengan Jokowi yang sedang berkegiatan di Jawa Tengah. Namun sebaliknya, Jokowi tampak tidak mengunggah satupun foto dirinya Bersama dengan Ganjar di media sosial milik RI 1.
M Qodari yang merupakan Direktur Eksekutif Indo Barometer memberikan sebuah pandangan terkait perbedaan postingan media sosial Jokowi dan Ganjar tersebut. Menurutnya, Jokowi yang tidak pernah mengunggah satu momen kebersamaan dengan Ganjar tersebut menunjukkan perasaannya terhadap Ganjar usai Indonesia yang telah gagal menjadi tuan rumah untuk ajang Piala Dunia U-20.
Saya kira media sosial ini sudah menggambarkan bagaimana perasaan Pak Jokowi sesungguhnya. Bahwasannya kemudian Pak Jokowi yang tampil bersama dengan Ganjar itu sebetulnya Pak Jokowi itu sedang berpura-pura besar saja menurut saya. kata Qodari dalam sebuah acara yang bertajuk ‘Jokowi Masih Sakti?’, Selasa (11/4/2023).
Kenapa? Ini kan pendukungnya Ganjar juga pendukungnya Pak Jokowi, relawannya pun sama relawan Pak Jokowi gitu dan saya hakul yakin kepada pendukungnya Pak Jokowi ini sedang marah. Sebetulnya mereka nggak mau Pak Ganjar itu deket-deket dengan Jokowi atau Jokowi yang deket-deket Ganjar mereka juga nggak mau. Tambahnya.
Tapi, Qodari melanjutkan, karena Pak Jokowi ini adalah seorang kepala negara, maka dia juga harus bisa mengayomi gubernurnya. Qodari menduga bahwa Kebersamaan Jokowi Dengan Ganjar ini ditelepon oleh DPP PDI Perjuangan agar kembali coba untuk mengangkat elektabilitas Ganjar yang sempat melorot akibat menolak Timnas Israel yang bertanding di Indonesia yang akhirnya membuat FIFA harus mencabut status Indonesia sebagai tuan rumah ajang Piala Dunia U-20.
Seperti Pak Prabowo kan juga gitu, udah turun begitu bareng Pak Jokowi lagi trus mulai naik lagi. Nah sekarang yang mengalami seperti ini (turun) dan bisa jadi adalah PDIP. Supaya tidak terlalu dalam makanya langsung diangkat oleh Pak Jokowi, kan kalau sudah terlalu lama itu ngangkatnya bakalan susah baget. ucapnya.
Qodari menilai tidak adanya sosok Ganjar dalam postingan Kebersamaan Jokowi Dengan Ganjar di media sosial milik Jokowi itu karena faktor untuk menjaga keseimbangan.
Jadi menurut saya itu Pak Jokowi perasaannya hanya masih belum nyaman saja, itu kelihatan dari medsosnya. Kalau memang dia merasa nyaman pasti tampil, tetapi ya balik lagi ini kan soal politik keseimbangan. Sambungnya.
Berita Dunia Terbaru Berita hari ini Berita Indonesia Terbaru Berita Terkini berita terupdate Indoharian news Politik Terkini Terupdate serta Analisis dari INDOHARIAN.com