Denny Indrayana Sebut Jokowi Patut Diduga Korupsi Dan Wajib Dimakzulkan
Indoharian – Eks Wamenkumham era pemerintahan Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) Denny Indrayana kembali buka suara dan kini mengkritisi Presiden Joko Widodo (Jokowi) serta membicarakan soal pemakzulkan Presiden. PPP yang bergabung dalam permerintahan pun menganggap Denny Indrayana soal Jokowi Patut Diduga Korupsi itu sebagai orang yang banyak sensasi.
Lagi-lagi kami sebenarnya tidak ingin menganggap pernyataan dari saudara Denny itu ya karena itu terlalu banyak sensasi saja, dan juga sudah terlalu banyak rumor yang disebar, serta membuat kegaduhan-kegaduhan saja. Kata Ketua DPP PPP Achmad Baidowi atau biasa disapa Awiek, Senin (26/6/2023).
Awiek kemudian menganggap bahwa pernyataan dari Denny tidak bisa dipercaya. Dan Awiek juga merasa heran dengan aksi Denny lantaran menurut dia pernyataan tersebut tidak sesuai dengan latar belakangnya sebagai ahli hukum.
Jadi hal itu bukanlah sesuatu yang harus dipercaya meskipun beliau adalah seorang guru besar ya tetapi kita kan nggak tahu kapasitasnya sekarang ini sebagai seorang politisi atau sebagai ahli hukum. Jadi seharusnya tidak menebarkan hal-hal dalam hukum namun tidak sesuai dengan fakta-fakta hukum yang ada. Imbuhnya.
Awiek kemudian menyinggung soal kasus KPK yang dituding oleh Denny Indrayana. Menurutnya, kasus Jokowi Patut Diduga Korupsi itu seharusnya dipertanyakan saja kepada KPK sebagai penegak hukum.
SIMAK JUGA Berita Harian Lainnya |
https://indoharian.com/cerita-mahalini-alami-kekerasan-dan-diselingkuhi/ |
Pelayan Berkelahi Dengan Pelanggan Restoran |
Adele Mengalami Selangkangan Gatal Saat Konser |
Mending Denny Indrayana urus sendiri masalahnya itu, percayakan saja kepada penegak hukum kita. Kalau apabila ada laporan KPK yang masih belum ditindaklanjuti tentu itu bukan salah Jokowi, langsung ditanyakan saja kepada pimpinan KPK. Katanya.
Awiek kemudian meminta Denny agar jangan membuat gaduh di Indonesia. Dia mempersoalkan keberadaan Denny yang sekarang berada di luar negeri namun terus saja melempar isu yang menurutnya tidak sesuai dengan fakta hukum yang ada.
Jadi sebaiknya Denny ini jangan buat kegaduhan baru lah. Masalah yang ada di Indonesia ini kan sekarang sudah aman, nyaman, tentram dan akan menghadapi pemilu dengan damai. Kalau Denny Indrayana ingin coba membangun Indonesia ya silakan pulang. Jangan sekarang berada di luar negeri tapi terus melempar tuduhan-tuduhan yang malah tidak sesuai dengan fakta hukum. Dia kan seorang ahli hukum tapi kok statement-nya tersebut sangat jauh seperti orang yang ahli hukum. Ujar Awiek.
Diketahui sebelumnya Denny Indrayana kembali menyinggung soal pemakzulan terhadap Presiden Jokowi dengan menyebut Jokowi Patut Diduga Korupsi terkait laporan kepada KPK mengenai saham perusahaan milik anak dari Jokowi.
Sumber: Detik
Berita Dunia Terbaru Berita hari ini Berita Indonesia Terbaru Berita Terkini berita terupdate Indoharian news Politik Terkini Terupdate serta Analisis dari INDOHARIAN.com Terupdate serta Analisis dari INDOHARIAN.comBerita Dunia Terbaru