Restoran Termahal Di Dunia, Ada yang Tagih Sebesar Rp 36,5 Juta Tiap Tamunya
Indoharian – Memberikan pelayanan yang sangat luar biasa, beberapa Restoran Termahal Di Dunia ini. Setiap tamu yang datang setidaknya harus bisa membayar Rp 36,7 juta. Bukan hanya sekadar tempat makan saja, beberapa restoran di dunia juga menghadirkan pelayanan yang sangat istimewa. Pemilihan lokasi yang unik, menu spesial hingga orang-orang spesial yang menyajikan makanannya membuat restoran ini berharga tinggi.
Bukan hanya per menu, pelanggan yang datang dihitung per kepala. Ada set menu istimewa yang akan dihidangkan secara khusus termasuk dengan menu-menu musiman yang akan disajikan secara terbatas. Tetapi jika ingin mencobanya harus menyiapkan biaya yang sangat besar. Salah satu restoran termahalnya bahkan ada yang membanderol set menu per orang dengan harga Rp 36,7 juta.
Berikut ini 5 Restoran Termahal Di Dunia menurut Wealthy Gorilla dikutip Indoharian:
1. Sublimotion, Spanyol
Tidak buka sepanjang tahun, restoran Sublimotion hanya buka pada setiap musim panas di Spanyol saja. Restoran tersebut dikelola langsung oleh chef Paco-Roncero yang telah memegang gelar Michelin-star berbintang dua. Ada sebanyak 25 pekerja profesional yang akan melayani para pengunjung yang datang. Dalam satu set menu terdapat sebanyak 20 hidangan yang akan disajikan dengan makanan-makanan yang mendapatkan penghargaan sebagai Best Innovation Food And Beverage Award tahun 2014. Ketika melakukan suatu reservasi, para pengunjung akan mendapatkan sebuah tiket yang juga dapat dimakan. Tetapi harga tiket tersebut dipatok sebesar Rp 36,7 juta.
2. Per Se, Amerika Serikat
Berada di tengah kota New York, Amerika Serikat, restoran tersebut pertama kali buka pada tahun 2004. Per Se merupakan restoran kedua dari Thomas Keller yang memegang penghargaan sebagai restoran bintang tiga Michelin-star. Ada tiga macam jenis menu yang selalu ditawarkan untuk dipesan di sini. Termasuk untuk diet khusus seperti vegetarian atau vegan demi memenuhi keinginan para pengunjungnya. Dalam satu set menu ada sebanyak 9 hidangan yang diisi oleh makanan bergaya Perancis dan Amerika. Per tamu yang datang akan ditagih biaya sekitar Rp 10,5 juta per satu set menu.
SIMAK JUGA Berita Harian Lainnya |
PPATK Temukan Safe Deposit Box Milik Rafael Alun |
Bejat!! Bapak Perkosa Anak Kandung Usia 14 Tahun |
Michael Riady & Snoop Dogg Meluncurkan INDOxyz |
3. Ultraviolet, China
Sesuai dengan namanya, restoran Ultraviolet di China ini diterangi dengan seluruh lampu ultraviolet pada setiap sudut anglenya. Restoran ini secara khusus akan menyambut tamu dengan eksklusif dan membatasi maksimal hanya 10 orang dalam 1 meja saja. Set menu yang spesial sudah akan disiapkan oleh chefnya. Bukan 4 atau 6 menu saja, tetapi para pengunjung akan disajikan sebanyak 10 hingga 20 hidangan dalam satu set menu yang sudah dirancang. Ada beberapa bahan yang setiap harinya akan disorot secara khusus pada hidangan yang akan disajikan. Untuk bisa makan di restoran ini harga yang dipatok bisa mencapai Rp 13,9 juta.
4. Masa, Amerika Serikat
Restoran yang bernama Masa dikepalai oleh seorang chef bernama Massa Takayama. Restoran tersebut menyajikan menu sushi sederhana yang bisa dicicipi dengan cita rasa yang sangat luar biasa. Tidak ada buku maupun daftar menu di restoran Massa. Setiap harinya chef Massa akan menyajikan beberapa bahan-bahan khusus yang hanya akan dihidangkan pada hari itu saja. Eksklusivitas makanannya bisa membuat banyak orang menjadi penasaran untuk mencicipi sensasi makan sushi di restoran ini. Jika kamu tertarik untuk mencoba, kamu harus menyiapkan biaya sebesar Rp 9,1 juta per orang.
5. Maison Pic Valence, Perancis
Restoran Termahal Di Dunia yang terakhir dengan Chef yang bergelar Michelin-star ini menjalankan restoran bintang tiga yang dimiliki oleh keluarganya. Sophie Pic yang merupakan pengelola Maison Pic Valence, menyebutkan ada sebanyak sembilan menu yang disajikan di sini. Menu-menu tersebut mayoritas bergaya Mediterania hingga dessert cokelat yang paling lezat yang pernah dicicipi oleh para pengunjungnya. Restoran ini juga termasuk salah satu restoran yang legendaris yang telah berusia 103 tahun. Tetapi jika ingin menikmati makanan enak di sini, ada biaya yang harus dibayar. Setiap pelanggan yang datang akan dipatok harga Rp 6,8 juta per orang.
Sumber : Detik
Berita Dunia Terbaru Berita hari ini Berita Indonesia Terbaru Berita Terkini berita terupdate Indoharian news Politik Terkini Terupdate serta Analisis dari INDOHARIAN.com