Stan Lee Sang Legenda Komik Marvel Meninggal Dunia Karena Penyakit Yang diderita Beberapa Tahun Terakhir
IndoHarian – Stan Lee, Seorang penulis sekaligus pencipta yang sangat legendaris juga merupakan seorang Legenda Komik Marvel, dikabarkan telah meninggal duni pada usianya yang ke-95 tahun.
Bedasarkan dari informasi yang berhasil terhimpun dari laporan Reuters, kabar duka cita untuk kalangan komikus tersebut telah di konfirmasi oleh putri dari sang legenda tersebut.
“Ayah saya mencintai semua penggemarnya. Dia adalah pria paling hebat dan paling baik,” ucap putri Stan Lee, JC, pada hari Senin (12/11/2018).
Legenda Komik Marvel tersebut merupakan pencipta dari karakter yang sangat fenomenal seperti karakter Kapten Amerika, Spiderman, Hulk, Doctor Strange, Fantastic Four, Iron Man, Daredevil, Thor, X-Men dan juga masih sangat banyak karakter fiksi lainnya yang sangat sukses dalam hal komik maupun perfilman.
Pria Legendaris yang lahir di Kota New York pada 28 Desember 1922 tersebut disebutkan telah berjuang melawan pneumonia.
SIMAK JUGA Berita Harian Lainnya |
Adriana Lima, Model Victoria Secret Menangis! |
Menggemaskan! Pangeran George Ultah ke 5, Ada Beberapa Momen Terbaik |
Terserang Penyakit Maag, Pretty Asmara Mati |
Stan Lee sang Legenda juga telah dilantik ke dalam industri buku komik Will Eisnet Award Hall of Fame pada tahun 1994 dan Jack Kirby Hall of Fame pada tahun 1995 silam. Legenda Karakter Marvel Stan Lee juga tercatat sebagai Penerima National Medal of Arts pada Tahun 2008 silam.
Stan Lee sendiri dikabarkan meninggal dunia pada Senin (12/11/2018) Pagi di Los Angeles. Berdasarkan informasi yang didapatkan Lee meninggal disebabkan penyakit yang diderita beberapa tahun terakhir.
Kabarnya Stan Lee meninggal di Cedars-Sinai Medical Center. Tak disebutkan keadaan kematian Stan Lee, tetapi dikabarkan sempat ambulans dipanggil untuknya di Hollywood Hills.
Ungkapan duka cita juga disampaikan oleh militer Amerika Serikat (AS). Disebutkan Legenda Komik Marvel Stan Lee pernah bertugas ketika Perang Dunia II berlangsung. “Istirahat dengan damai, Prajurit,” cuit militer AS lewat akun Twitter mereka.
Sumber : Indoharian | Berita Harian Indonesia Terbaru dan Terupdate
aktor aktris Alam dan Entertainment News Berita Dunia Terbaru Berita hari ini Berita Indonesia Terbaru Berita Terkini berita terupdate Foto Indoharian kesehatan kriminal kuliner kuliner Alam dan Entertainment News kulinerAlam dan Entertainment News news olahraga otomotif Politik teknologi Terupdate serta Analisis dari INDOHARIAN.com Ulasan Teknologi Video wisata