Tampang Penyerang Wiranto Setelah Berhasil Di Ringkus Dan Ditahan Pihak Kepolisian
Indoharian.com – Tampang penyerang Wiranto Menko Polhukam telah diamankan oleh pihak kepolisian setempat. Berikut ini Tampang Pelaku penyerangan setelah diamankan.
Dari foto yang diperoleh pada hari Kamis (10/10/2019), pria penyerang menko Polhukam itu terlihat sedang terduduk di sebuah ruangan dengan mata yang sedang terpejam. Tangannya terikat dibelakang, sementara kakinya diborgol.
Pria yang berjenggot itu memakai kaus hitam dan celana berwarna cream. Seorang polisi sedang berada di sebelahnya.
Sebelumnya telah diberitakan, Wiranto diserang oleh seorang pria ketika keluar dari mobil di Pandeglang. Mabes Polri menyebutkan bahwa Kapolsek yang mengawal Wiranto juga turut tertusuk.
SIMAK JUGA Berita Harian Lainnya |
penyerangan Wiranto |
larangan Eks korupsi |
Gadis Belia Budak seks |
Mabes Polri pun menyebutkan bahwa Tampang penyerang Wiranto itu terlihat telah terpapar ISIS. Ada pula seorang perempuan yang telah diamankan dan diduga sebagai istri dari pelaku penusukan.
Kronologi Penyerangan, pada hari Kamis (10/10/2019), sekitar pukul 11.55 WIB berlokasi tepat di pintu Gerbang Lapangan Alun-alun Menes Ds. Purwaraja Kec. Menes Kab. Pandeglang telah terjadi penusukan Terhadap Jendral TNI (Purn) DR. H. Wiranto, SH., (Menko Polhukam) bersama dengan rombongan yang saat itu akan meninggalkan Helly Pad Lapangan Alun-alun Menes. Purwaraja Kece. Menes Kab. Pandeglang.
Identitas Pelaku Penusuk Menko Polhukam Wiranto.
1. Sdri. FITRI ANDRIANA BINTI SUNARTO, Brebes 05 mei 1998, Agama Islam alamat Ds, Sitanggai Kec. Karangan Kab. Brebes. ( Untuk saat ini yg bersangkutan tinggal / ngontrak di Kp. Sawah Ds/ Kec .Menes Kab. Pandeglang )
2. Sdr. SYAHRIL ALAMSYAH alias ABU RARA, Medan, 24 – 08 – 1988, Jl. Syahrial VI No 104 LK, Ds, Tanjung Mulia Hilir, Kec. Medan Deli, Kota Medan, Sumatra Utara.
No KK 1271060912100022
No KTP 1271062408680005
Demikian penyerang Wiranto yang berhasil melandaskan 2 tusukan pada bagian depan perut.
Saat ini kedua pelaku telah diamankan oleh pihak kepolisian dan sedang didalami lebih mengenai identitas lengkap pelaku. Sementara kedua orang penyerang itu diperkirakan terpapar paham radikal (ISIS) sehingga berani melakukan tindakan yang nekat.
Tampang Penyerang Wiranto ketika ditahan.
Sumber : detik
Berita Dunia Terbaru Berita hari ini Berita Indonesia Terbaru Berita Terkini berita terupdate Indoharian news Politik Tampang Penyerang Wiranto