Demokrat: Anies Berpotensi Menang Pilpres Jika AHY Jadi Cawapres
IndoHarian – Ketua Umum (Ketum) NasDem Surya Paloh menyebut bahwa dirinya tidak ada masalah apabila Anies Baswedan akhirnya memilih Ketum Partai Demokrat (PD) Agus Harimurti Yudhoyono untuk menjadi cawapresnya pada ajang Pilpres 2024. PD menekankan bahwa pihaknya akan tetap mendukung AHY dan menyebut bahwa Anies Berpotensi Menang Pilpres jika memilih AHY sebagai cawapres.
Sejak awal, kami para pengurus dan juga kader selalu mendukung dan mendoakan Ketum AHY untuk bisa berkontestasi pada ajang Pilpres 2024. Dan juga seiring dengan telah ditetapkannya Mas Anies Baswedan ini sebagai capres dari Koalisi Perubahan kami juga tentu akan mendukung penuh dan tetap berharap Mas AHY menjadi wakilnya Mas Anies. Kata Ketua BPOKK Partai Demokrat, Herman Khaeron, Rabu (8/3/2023).
Herman menyebut bahwa dukungan tersebut tetap dikerahkan kepada AHY karena dinilai AHY merupakan sosok yang memiliki kapasitas dan elektabilitas yang pasti bisa untuk dipertimbangkan.
Harapan ini tentunya sangat berdasar, karena Mas AHY ini memiliki kapasitas, elektabilitas, dan representasi generasi milenial, serta posisinya juga sebagai ketua umum Partai Demokrat. Katanya.
Lebih lanjut, Herman juga menyinggung mengenai tingkat elektabilitas dari sejumlah survei yang menunjukkan bahwa angka Tokoh yang cukup tinggi apabila dipasangkan dengan AHY. Terlebih, sebutnya, saat ini Paloh pun sudah tidak mempermasalahkan apabila AHY dapat maju bareng Anies pada ajang pilpres 2024 nanti.
SIMAK JUGA Berita Harian Lainnya |
Artis Senior Tarzan Srimulat Didenda PLN Rp.90 Juta |
Wabah Leptospirosis di Pacitan Menggila |
Alasan Aldila Cerai, Orientasi Seksual Indra Bekti? |
Beberapa survei juga menunjukkan bahwa Anies Berpotensi Menang Pilpres jika dipasangkan dengan AHY. Apalagi juga didukung oleh para pimpinan dari partai koalisi lainnya, seperti Pak Surya Paloh. Lanjut Herman.
Sebelumnya diberitakan, Surya Paloh menyebut dirinya tak masalah jika nantinya Anies Baswedan akan memilih AHY sebagai pendamping untuk Pilpres 2024. Surya Paloh mempersilakan Anies untuk memilih siapa sosok cawapresnya pada 2024. Tentunya sambil berharap Anies Berpotensi Menang Pilpres 2024 nanti.
Tentu boleh saja. Silakan saja. Kata Surya, Selasa (7/3).
Paloh mengaku dirinya tidak akan ikut campur siapa cawapres yang akan dipilih oleh Anies di Pilpres 2024. Nanti tentunya kami akan cari pilihan yang terbaik, semua terserah Pak Anies. Yang penting rasa nasionalisme ini harus terbangun dan juga terjaga secara baik. Tidak boleh ada diaspora. Ujarnya.
Sumber: Detik.com
Berita Dunia Terbaru Berita hari ini Berita Indonesia Terbaru Berita Terkini berita terupdate Indoharian news Politik Terkini Terupdate serta Analisis dari INDOHARIAN.com