Pertemuan Ketum Parpol Pendukung Ganjar Dengan Megawati, Bahas Cawapres?
Indoharian – Para Ketum parpol pendukung Ganjar dari partai yang akan mengusung Ganjar Pranowo dikabarkan akan bertemu dengan Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri. Pertemuan dengan Megawati dijadwalkan akan berlangsung pada siang ini.
Iya pukul 13.30. Ujar Arwani Thomafi yang merupakan Sekjen PPP kepada wartawan, Minggu (3/9/2023). Arwani saat itu menjawab pertanyaan kapan akan diadakan pertemuan antara para ketum parpol pro Ganjar dengan Mega.
Arwani masih enggan kepastian lebih lanjut soal agenda pertemuan tersebut. Namun ia memastikan bahwa pertemuan tersebut akan digelar di DPP PDIP.
Ya di DPP PDIP. Lanjutnya.
Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto saat minta diklarifikasi soal pertemuan ketum parpol pendukung Ganjar dengan Megawati masih belum memberikan respons hingga berita ini diterbitkan.
Sebelumnya, Arwani Thomafi mengungkap para bahwa para ketua umum partai yang akan mengusung Ganjar Pranowo dijadwalkan akan bertemu dengan Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri di kantor DPP PDIP. Ia mengatakan bahwa pertemuan tersebut diadakan untuk menindaklanjuti kondisi politik terkini hingga bergabungnya Partai Hanura yang secara resmi telah ikut mendukung Ganjar Pranowo.
Rapimnas 5 yang mengusung Pak Ganjar sudah kita putuskan di Jogja, disana juga turut dihadiri oleh para kiai, tokoh di sana pun sangat kompak, kemudian Rapimnas 6 yang memperjuangkan Bapak Sandiaga Uno sekaligus Kepala Bappilu PPP untuk mendampingi Pak Ganjar sebagai cawapresnya. Itu saja, jadi kita telah mengamanatkan kepada para Ketum untuk segera mengkomunikasikan hal tersebut kepada PDIP dan insya Allah besok pukul 13.00 WIB para Ketum juga akan segera bertemu dengan Ibu Megawati. Kata Arwani, Minggu (3/9/2023).
Arwani menyebut ketum parpol pendukung Ganjar yang hadir antara lain Plt Ketum Mardiono, dan juga dari Partai Perindo dan Hanura yang direncanakan akan ikut hadir.
Iya insya Allah akan hadir Perindo dan Hanura, tentu apabila yang bertemu nanti para Ketum Partai akan banyak hal yang akan dibahas oleh beliau-beliau. Yang pasti adalah akan menindak lanjuti setelah Hanura secara resmi bergabung, juga akan membahas perkembangan-perkembangan politik terkini, termasuk didalamnya beberapa hal yang akan menjadi perhatian dari para Ketum nanti. Ucap Arwani.
Sumber: Detik.com
Berita Dunia Terbaru Berita hari ini Berita Indonesia Terbaru Berita Terkini berita terupdate Indoharian news Politik Terkini Terupdate serta Analisis dari INDOHARIAN.comBerita Dunia Terbaru Terupdate serta Analisis dari INDOHARIAN.comx