Aksi Penipuan Staf Money Changer Di Bali

186 views
Mantratoto

Viral! Video Aksi Penipuan Staf Money Changer Di Bali Diungkap Oleh Pesulap Asing

Berita Dunia Terbaru, Berita hari ini, Berita Indonesia Terbaru, Berita Terkini, berita terupdate, Indoharian, news, Politik, Terkini, Terupdate serta Analisis dari INDOHARIAN.com

Aksi Penipuan Staf Money Changer Di Bali

Indoharian – Beredar viral video aksi Penipuan Staf Money Changer yang dimana aksi tipu-tipu yang dilakukan oleh staf money changer (penukaran uang) di Bali tertangkap kamera pesulap asing yang berasal dari Lithuania bernama Rokas Bernatonis. Rekaman videonya tersebut langsung menjadi viral.

Pesulap tersebut beredar di Instagram dengan akun @rokas_magic. Di sana dia mengunggah sebuah video cara staf money changer itu yang bisa mengecoh pelanggan pada saat mengambil uang hasil penukaran mata uang.

Dalam video aksi Penipuan Staf Money Changer itu, Rokas yang berpura-pura menukarkan uang dari euro ke mata uang rupiah. Dia memang yang sengaja untuk membuktikan kabar yang beredar mengenai adanya penipuan yang dilakukan oleh tempat penukaran uang di Bali terhadap turis pada saat menukarkan mata uang.

Rokas pun mendatangi sebuah tempat penukaran uang yang tidak disebutkan nama dan lokasinya. Dia menukarkan uang sebesar 100 euro di money changer tersebut. Rokas dan staf penukaran uang itu terpisah meja dan ada sekat transparan. Staf yang berada di bilik di belakang meja dan Rokas berada di sisi yang berlawanan.

“Aku sering banget mendengar adanya kabar tentang penipuan uang di tempat penukaran uang di Bali. Makanya, aku berniat untuk menemukan mereka dan juga mendatangi mereka, kemudian menunjukkan kepada kalian agar kalian tidak menjadi aksi tipu-tipu di Bali,” ucap Rokas dalam video itu.

Pada saat menghitung uang rupiah, staf tempat penukaran uang itu bisa jadi memang menyiapkan uang rupiah dengan nilai yang benar. Dan, hitungan pertama, yang dilakukan secara manual, terlihat jumlahnya pas. Perhitungan kedua dilakukan oleh Rokas. Nah, aksi tipu-tipu staf money changer itu dilakukan pada penghitungan ketiga. Dia mengecoh dan menjatuhkan sejumlah uang kertas itu ke bagian bawah meja. Aksi itu dilakukan tidak sekali saja.

SIMAK JUGA Berita Harian Lainnya
Sandiaga Dijodohkan Dengan Anies Oleh PKS
Kecelakaan Moge Ngebut Lawan Arus Menabrak Bus
Manchester United Dibantai Liverpool 7-0 di Anfield!

Sebagai pesulap yang melatih kecepatan tangan, Rokas amat familiar sekali dengan trik tersebut. Dia juga merekam dengan video aksi staf tempat penukaran uang tersebut. Dan, melalui rekaman itu sangat jelas sekali aksi tipu-tipu staf tempat penukaran uang tersebut.

Rokas tidak menyebut secara detail tempat penukaran uang di Bali tersebut dan lokasinya, tetapi dalam video itu tampak bahwa tempat tempat penukaran merupakan sebuah kios kecil. Berkaca dari pengalamannya itu, Rokas meminta agar turis di Bali agar selalu bisa waspada dengan aksi tipu-tipu tersebut. Dia menyampaikan dua hal penting untuk diingat para traveler pada saat menukarkan uang di Pulau Dewata.

“Pertama, pilih tempat penukaran uang yang terpercaya. Kedua, jangan biarkan uangmu lepas dari tanganmu,” ujar dia.

Wartawan menghubungi Rokas yang merupakan warga negara Lithuania untuk bisa mengonfirmasi mengenai soal video itu. Dia mengaku sengaja memvideokan tempat penukaran uang tersebut dan diunggah ke sosial medianya. Rokas geram sekali dengan ulah money changer yang diduga telah menipu rekannya.

“Itu adalah tempat penukaran uang pertama yang menipu saya, ini di Canggu,” ungkap Rokas dihubungi melalui direct message (DM) IG-nya, hari Senin (6/3/2023). Rokas mengaku peristiwa itu ia ambil pada tanggal 19 Februari 2023. Sayangnya, ia tidak mengingat lokasi pastinya di mana. “Saya tidak ingat pasti lokasinya, kami hanya mengendarai motor dan berhenti ketika ada tempat penukaran uang dan merekamnya itu di Canggu,” ujar Rokas.

Ia sangat merasa kesal karena merasa tempat penukaran uang itu banyak menipu turis. Menurutnya, tempat serupa marak di kawasan Canggu. “Sangat disayangkan, banyak sekali bentuk seperti ini di Canggu,” katanya. Sementara itu, Ketua Asosiasi Pedagang Valuta Asing (APVA) Bali Ayu Astuti Dhama yang dikonfirmasi mengatakan masih menelusuri kebenaran akan video aksi Penipuan Staf Money Changer tersebut. “Memang pertama kali diunggah pada tanggal 23 Februari 2023 itu oleh Rokas Bernatonis, kami masih selidiki lokasinya apakah di Canggu atau di Pantai Jerman karena ada teman yang bilang kemungkinan di Pantai Jerman intinya kami masih selidiki,” kata Ayu Astuti.

Sumber : Detik

Berita Dunia Terbaru Berita hari ini Berita Indonesia Terbaru Berita Terkini berita terupdate Indoharian news Politik Terkini Terupdate serta Analisis dari INDOHARIAN.com

Author: 
    author

    Related Post

    Leave a reply