Jane Pencetus Tas Ikonik Hermes Meninggal Dunia

98 views
Mantratoto

Jane Birkin Yang Merupakan Pencetus Tas Ikonik Hermes Birkin Meninggal Dunia

Berita Dunia Terbaru, Berita hari ini, Berita Indonesia Terbaru, Berita Terkini, berita terupdate, Indoharian, news, Politik, Terkini, Terupdate serta Analisis dari INDOHARIAN.comBerita Dunia Terbaru, Berita hari ini, Berita Indonesia Terbaru, Berita Terkini, berita terupdate, Indoharian, news, Politik, Terkini, Terupdate serta Analisis dari INDOHARIAN.com

Jane Pencetus Tas Ikonik Hermes Meninggal Dunia

Indoharian – Pencetus Tas Ikonik Hermes yang bernama Jane Birkin yang merupakan sosok yang menginspirasi tas Hermes Birkin, meninggal dunia pada hari Minggu (16/7/2023). Musisi yang berasal dari Paris, Prancis, ini meninggal di usia 76 tahun, di kediamannya. Penyebab kematian dari penyanyi legendaris dan ikon fashion ini masih belum diungkap. Namun kondisi Jane Birkin diketahui tidak sehat beberapa waktu lalu.

Seperti dilaporkan Pagesix, Pencetus Tas Ikonik Hermes Jane Birkin harus membatalkan banyak jadwal konser karena mengalami kondisi kesehatan yang memburuk. Dua tahun sebelumnya, wanita kelahiran Inggris ini sempat mengalami stroke. Jane Birkin meninggalkan dua anak, Charlotte yang berusia 51 tahun, dan Lou yang berusia 40 tahun.

Sebagai artis kebanggaan Prancis, kematian Jane Birkin menimbulkan duka yang sangat mendalam. Tak terkecuali Presiden Emanuel Macron, yang menyampaikan secara langsung duka citanya melalui media sosial Twitter.

“Karena dia mewujudkan kebebasan, karena dia menyanyikan kata-kata terindah dalam bahasa kita, Jane Birkin merupakan seorang ikon Prancis,” tulisnya.

SIMAK JUGA Berita Harian Lainnya
NasDem Kumpulkan Partai Koalisi, Bahas Cawapres?
Koalisi Masih Belum Jelas, Jokowi Minta Ini
Viral! Teror Video Syur Hasninda Ramadhani

Selain profesinya sebagai musisi, Jane Birkin dikenal karena telah menjadi sumber inspirasi dari salah satu tas paling ikonik dan terkenal di dunia, Hermes Birkin. Tas yang rilis pada era tahun 80-an itu merupakan buah ide dari Jane Birkin dan head designer Hermes kala itu yang bernama Jean-Louis Dumas.

“Saya sedang berada di pesawat ketika tas plastik yang menyimpan barang-barang saya jebol dan semua barang saja berjatuhan, buku catatan, kertas-kertas, semuanya,” ujar Jane Birkin yang merupakan Pencetus Tas Ikonik Hermes dalam wawancara bersama New York Times Style Magazine pada tahun 2010 silam.

“Tepat ketika saya mengatakan betapa saya berharap Hermès bisa membuat tas yang dapat memuat semua barang saya, pria yang duduk di sebelah saya kebetulan bekerja untuk Hermès – dia adalah Jean-Louis Dumas yang merupakan kepala desainer,” lanjutnya.

Kini Hermes Birkin menjadi tas paling ikonik dunia. Tas ini juga merupakan salah satu tas mewah yang paling populer dan banyak digemari oleh kalangan artis dan pesohor dunia.

Sumber : Detik

Berita Dunia Terbaru Berita hari ini Berita Indonesia Terbaru Berita Terkini berita terupdate Indoharian news Politik Terkini Terupdate serta Analisis dari INDOHARIAN.com Terupdate serta Analisis dari INDOHARIAN.comBerita Dunia Terbaru

Author: 
    author

    Related Post

    Leave a reply