Tahanan Kasus Terorisme Menyerah, Ini Penjelasan Wakapolri!

970 views
Mantratoto

Lebih Dari 90 Persen Narapidana Tahanan Kasus Terorisme Telah Menyerahkan Diri dan Proses Penanggulangan Sedang Dilakukan

Alam dan Entertainment News, Berita Dunia Terbaru, Berita hari ini, Berita Indonesia Terbaru, Berita Terkini, berita terupdate, Foto, Indoharian, kesehatan, Politik, Terupdate serta Analisis dari INDOHARIAN.com, Ulasan Teknologi, Video, news, kesehatan, teknologi, kriminal, wisata, olahraga, otomotif, aktor, aktris, kuliner

IndoHarian – Tahanan Kasus Terorisme Menyerah, Ini Penjelasan Wakapolri!

 

IndoHarian – Wakapolri Komisaris Jenderal Syafruddin menyatakan bahwa sudah sekitar 90 persen tahanan kasus terorisme di rumah tahanan Markas Korps Brigade Mobil (Mako Brimob) telah menyerahkan diri mereka.

Dia juga mengucapkan bahwa jajarannya masih tengah memproses penanggulangan pasca-insiden kerusuhan dan juga penyanderaan yang sudah terjadi sejak hari Selasa (8/5/2018) malam.

“Di atas 90 persen sudah, seluruh tahanan kasus terorisme menyerahkan diri mereka,” ucap Syafruddin sewaktu memberikan keterangan pers di Markas Badan Pemeliharaan dan Keamanan (Baharkam) Polri, pada hari Kamis (10/5/2018).

Syafruddin juga telah menegaskan bahwa tidak ada negosiasi lagi dari kepolisian terhadap narapidana kasus terorisme di dalam rumah tahanan Mako Brimob dan saat ini yang ada hanya proses penanggulangan. “Tidak ada negosiasi, karena sudah serahkan diri. Jadi semua proses penanggulangan, bukan lagi negosiasi,” ucapnya.

Dia pun telah berjanji bakal kembali dan memberikan keterangan untuk para pers secara utuh setelah seluruh rangkaian proses penyelesaian akhir tersebut selesai.

SIMAK JUGA Berita Harian Lainnya
Tahanan Mengamuk! Keributan Di Mako Brimob Terjadi, Ini Sebabnya!
Sandera Anggota Densus, Ini Identias Korban!
ISIS Dalang Kerusuhan Di Mako Brimob, Ini Tanggapan Brigjen Iqbal

 

“Saya sampaikan kembali satu jam setelahnya, karena ini perlu untuk dilakukan operasi penanggulangan kemudian disampaikan sudah clear,” ucap jenderal bintang tiga itu.

Pada hari Kamis pukul 07.20 WIB, suara dentuman keras telah terdengar sebanyak empat kali di sekitaran Rutan Mako Brimob. Berdasarkan dari informasi yang didapat disekitar Markas Badan Pemeliharaan Mabes Polri di sekitar lokasi, juga telah terjadi satu kali rentetan suara senjata api pada pagi hari ini.

Syarifuddin juga menyatakan bahwa tidak ada korban jiwa dalam ledakan yang terjadi pagi ini dan ledakan tersebut merupakan bentuk dari sterilisasi dalam proses penanggulangan.

Dalam insiden rusuh didalam Mako Brimob, setidaknya ada sekitar enam orang yang telah meninggal dunia dengan Lima di antaranya merupakan anggota dari satuan kepolisian, juga satu orang lainnya merupakan narapidana. Dan sudah lebih dari 90 persen tahanan kasus terorisme tersebut telah menyerahkan diri.

Sumber : Indoharian | Berita Harian Indonesia Terbaru dan Terupdate

aktor aktris Alam dan Entertainment News Berita Dunia Terbaru Berita hari ini Berita Indonesia Terbaru Berita Terkini berita terupdate Foto Indoharian kesehatan kriminal kuliner news olahraga otomotif Politik tahanan kasus terorisme teknologi Terupdate serta Analisis dari INDOHARIAN.com Ulasan Teknologi Video wisata

Author: 
    author

    Related Post

    Leave a reply